Kamis, 22 September 2011

Tugas Review Jurnal I Metode Riset

ANALISIS JURNAL 1


1) Judul, Nama Pengarang, Tahun :
Kualitas Pelayanan Rumah Sakit di Provinsi Bali, I Nyoman Nurcaya, 2007

2) Tema :
Kualitas Pelayanan Terhadap Rumah Sakit

3) Latar Belakang Masalah :

 FENOMENA :
Dalam penelitian ini pengukuran kinerja rumah sakit difokuskan pada kinerja eksternal (persepsi dan harapan konsumen) khususnya pada rumah sakit yang telah menerapkan setifikasi ISO 9001 : 2000. Penggunaan ISO 9001 : 2000 bertujuan untuk menstandarkan kinerja proses pelayanan kesehatan agar bertaraf internasional. Berikut ini adalah data rumah sakit yang telah mendapatkan sertifikasi ISO 9001 : 2000.

Menunjukkan bahwa manajemen rumah sakit di Bali telah memperhatikan kualitas pelayanan dengan baik. Salah satu manfaat ISO 9001: 2000 adalah meningkatkan kepercayaan dan kepuasan pelanggan melalui jaminan kualitas yang terorganisasi dan sistematik. Proses dokumentasi dalam ISO 9001: 2000 menunjukkan bahwa kebijakan, prosedur, dan instruksi yang berkaitandengan kualitas telah direncanakan dengan baik

Data Rumah Sakit dengan Sertifikasi ISO 9001:2000 di Provinsi Bali Tahun 2007 :


PENELITIAN SEBELUMNYA :
Menurut Azwar (1996), pelayanan kesehatan yang bermutu adalah pelayanan kesehatan yang dapat memuaskan setiap pemakai jasa layanan yang sesuai dengan tingkat kepuasan rata-rata penduduk serta penyelenggaraannya sesuai dengan standart dan kode etik profesi yang telah ditetapkan. Pada pelayanan rumah sakit biasanya di butuhkan kinerja biaya internal (biaya dan kualitas) sehingga dikembangkan dan diukur secara internal. Ukuran biaya internal biasanya meliputi efisiensi produksi dan utilitas. Di sisi lain, kriteria kualitas internal biasanya dipertimbangkan dengan konstruk kualitas proses dan pelayanan. Kriteria kinerja eksternal (status finansial dan kualitas) dapat ditentukan dan di ukur melalui hal yang ada di luar organisasi.

MOTIVASI PENELITIAN :
Menetapkan kualitas pelayanan, perusahaan harus mempertimbangkan selain untuk memenuhi harapan-harapan pelanggan, juga tersedianya sumberdaya dalam perusahaan.

4) Masalah :
Untuk mengetahui apakah ada perbandingan antara kualitas pelayanan yang di persepsikan dengan kualitas pelayanan yang diharapkan oleh semua pasien rumah sakit.

5) Tujuan Penelitian :
- Penelitian ini diharapkan menjadi referensi untuk penelitian lebih lanjut tentang kualitas pelayanan sebagai ukuran kinerja, baik di rumah sakit maupun di bidang jasa yang lain dan memberikan manfaat dalam pengambilan kebijakan tentang kualitas pelayanan rumah sakit


Sumber Jurnal :
http://ejournal.unud.ac.id/abstrak/_3_%20naskah%20nurcaya.pdf





ANALISIS JURNAL 2

1. Judul, Nama Pengarang, Tahun :
Analisis Pengaruh Tingkat Pelayanan Terhadap Kepuasan Pasien di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Karanganyar, Yoppy Nursendy Budiarso, 2009

2. Tema :
Kualitas Pelayanan Terhadap Rumah Sakit

3. Latar Belakang Masalah :

 FENOMENA :

Dalam penelitian ini akan dikaji lebih dalam tentang rumah sakit swasta, yaitu Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Karanganyar. Rumah SakitPKU Muhammadiyah Karanganyar adalah sebuah rumah sakit milik swasta yang melayani umum. Tidak hanya itu, Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Karanganyar sebagai salah satu rumah sakit milik swasta terbesar di Karanganyar juga memberikan berbagai macam pelayanan kesehatan, antara lain : Instalasi Gawat Darurat (IGD) 24 jam non stop, unit rawat inap dengan kelas VIP, kelas I, kelas II, kelas III, apotek, poliklinik KB, poliklinik konsultasi gizi, poliklinik gigi, poliklinik umum dan spesialis dan berbagai fasilitas penunjang dan umum lainnya. Dapat diterangkan bahwa di antara kelas VIP, I, II, III yang paling banyak jumlah pasiennya adalah kelas II untuk tahun 2003, 2004, 2005, 2007, sedangkan yang paling sedikit jumlah pasiennya kelas VIP untuk tahun 2005.

 PENELITIAN SEBELUMNYA :
Bahwa pada tahun sebelumnya yaitu tahun 2005 terjadi penurunan pasien sehingga di perlukan pelayanan yang lebih intensif lagi dan lebih maningkatkan jasa pelayanan yang diberikan

 MOTIVASI PENELITIAN :
Memberikan penilaian terhadap Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Karanganyar untuk mengembangkan organisasi lebih lanjut, dan sebagai dasar kebijakan manajemen perusahaan untuk membuat strategi perusahaan yang mengutamakan kepuasan pasien demi kemajuan rumah sakit secara lebih efektif dan efisien

4. Masalah :
- Seberapa besar pengaruh pelayanan (dilihat dari dimensi reliability, responsiveness, assurance, emphaty, dan tangibles) terhadap kepuasan pasien ?
- Diantara variabel reliability, responsiveness, assurance, emphaty, dan tangibles, variabel mana yang mempunyai pengaruh dominan terhadap kepuasan pasien ?

5. Tujuan Penelitian :
Untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pelayanan ( dilihat dari variabel reliability, responsiveness, assurance, emphaty, dan tangibles ) terhadap kepuasan pasien dan untuk mengetahui diantara variabel reliability, responsiveness, assurance, emphaty, dan tangibles, variabel mana yang mempunyai pengaruh dominan terhadap kepuasan pasien

Sumber Jurnal :
http://etd.eprints.ums.ac.id/2949/2/B100070253.pdf





ANALISIS JURNAL 3


1. Judul, Nama Pengarang, Tahun :
Tingkat Kepuasan Pasien Rawat Inap Terhadap Pelayanan Keperawatan di BRSD Kepanjen, Vevi Agustina, 2002

2. Tema :
Kualitas Pelayanan Terhadap Rumah Sakit

3. Latar Belakang Masalah :
Penelitian ini dilakukan karena dalam suatu rumah sakit masih banyaknya pasien terhadap pelayanan keperawatan yang diberikan meskipun masih banyak faktor lain yang perlu diperhatikan.

 FENOMENA :
Hasil penelitian ini didapatkan ada 30 % pasien merasa puas dan 70 % pasien merasa sangat puas terhadap pelayanan keperawatan yang diberikan oleh BRSD Kepanjen. Sehingga dapat disimpulkan bahwa sebagian besar pasien sangat puas terhadap pelayanan keperawatan yang diberikan oleh BRSD Kepanjen. Dengan demikian diharapkan dapat lebih meningkatkan upaya pelayanan keperawatan terhadap pasien.

 MOTIVASI PENELITIAN :
Pengukuran kepuasan pelanggan merupakan elemen penting dalam penyediaan pelayanan yang lebih baik, lebih efisien dan lebih efektif. Apabila pelanggan merasa tidak puas terhadap suatu pelayanan yang disediakan, maka pelayanan tersebut dapat dipastikan tidak efektif dan efisien. Tingkat kepuasan pelanggan terhadap pelayanan merupakan faktor yang penting dalam pengembangan suatu system penyediaan pelayanan yang tanggap terhadap kebutuhan pelanggan, meminimalkan biaya dan waktu serta memaksimalkan dampak pelayanan

 PENELITIAN SEBELUMNYA :


Bendall-Lyon (2004) mengevalusi struktur dan komponen kepuasan pasien terhadap pelayanan di rumah sakit. Mereka mendefinisikan struktur pelayanan sebagai lingkungan dan fasilitas secara fisik dimana pelayanan tersebut diberikan. Kepuasan ditunjukkan oleh sikap pasien setelah menerima pelayanan medis dari pihak rumah sakit.


4. Masalah :
Penelitian ini dilakukan karena dalam suatu rumah sakit masih banyaknya pasien terhadap pelayanan keperawatan yang diberikan dalam penyediaan maupun kebutuhan pasien meskipun masih banyak faktor lain yang perlu diperhatikan

5. Tujuan Penelitian :
Untuk mengetahui tingkat kepuasan pasien rawat inap terhadap pelayanan keperawatan yang meliputi promotif, preventif, kuratif, dan rehabilitatif, sehingga diharapkan bermanfaat bagi peneliti, perawat, rumah sakit, pasien dan peneliti lain. Desain penelitian ini menggunakan jenis deskriptif, yang menjadi populasi yaitu pasien yang menjalani rawat inap di BRSD Kepanjen khususnya Irna Airlangga dan Diponegoro sebanyak 20 orang dengan sistem accidental sampling, cara pengumpulan datanya dilakukan dengan pengisian angket oleh pasien dan teknik analisa data yang dipakai yaitu menggunakan prosentase.

Sumber Jurnal :
http://digilib.itb.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=read&id=jiptumm-gdl-s1-2002-vevi-5437-2002



Nama    : Ani Purwaningsih
Kelas    : 3ea11
NPM    : 10209853
Matkul  : Metode Riset

Tidak ada komentar:

Posting Komentar